RADARSULBARNEWS

Bersama Media Massa Kawal Pemilu, Mustari Mula: Pentingnya Pengawasan Ruang Digital

Kominfopers Sulbar Mustari Mula didampingi Ketua PWI Sulbar Sulaiman Rahman saat mengikuti kegiatan Publikasi hasil pengawasan penyusunan daftar pemilih yang diadakan oleh BawasluSulbar, Kamis 16 November 2023.

“Menangani berita hoax dari hulu melalui literasi digital seperti meningkatkan keterampilan digital, etika digital, budaya digital dan aman digital,” ungkap Mustari.

Selain itu, membangun kerjasama dengan peserta dan lembaga penyelenggara pemilu baik Parpol, Kominfo itu sendiri, KPU sebagai penyelenggara dan Bawaslu selaku pengawas pemilu.

Selanjutnya, membentuk satgas dalam mensosialisasikan pemilu damai, aman dan sehat dalam hal berita dan informasi publik penyelenggaraan pemilu 2024.

“Saat ini Kominfo memiliki cyber drone, cyber petron yakni tim yang bertugas memelototi ruang digital untuk mengidentifikasi berita yang berisi konten negatif disinformasi, hoax, negatif campaign, serta laporan masyarakat,” tandas Mustari. (jaf)

error: Konten dilindungi!!
Exit mobile version