POLMAN RADAR SULBAR — Kecelakaan lalulintas kembali terjadi dijalan Trans Sulawesi di Kelurahan Matakali, Kecamatan Matakali, Polman, Senin sore 21 April. Kecelakaan tunggal ini melibatkan mobil CRV yang ditumpangi satu keluarga.
Kecelakaan itu berawal saat mobil CRV dengan nomor Polisi DD 1847 QV melaju dari arah Makassar tujuan Wonomulyo. Kemudian mobil tersebut tiba-tiba oleng kekanan hingga keluar jalur kemudian menabrak tiang listrik yang ada di dekat jembatan.
Beruntung mobil yang berpenumpang enam orang itu tidak terjung ke sungai, lantaran badan mobil tersangkut di pipa air milik PDAM.
Kuat dugaan kecelakaan itu terjadi akibat sang sopir bernama Ilham (19) mengalami microsleep atau mengantuk saat berkendara. Sehingga saat tiba di TKP mobil tersebut oleng dan tidak terkendali.
Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini, hanya saja para penumpang mengalami trauma.
Satuan lalulintas Polres Polewali Mandar, mengerahkan mobil derek milik Dinas Lingkungan Hidup dibantu Personil Pemadam Kebakaran untuk mengevakuasi mobil tersebut.
Proses evakuasi berlangsung cukup lama, pasalnya mobil tersebut tersangkut, Polisi harus menutup jalan trans sulawesi, akibatnya arus lalulintas dijalan tersebut sempat mengalami kemacetan yang cukup panjang.
Bahkan saat proses evakuasi, mobil ambulance yang melintas membawa pasien sempat terhalang akibat banyaknya kendaraan yang berada di lokasi, petugas terpaksa membuka jalan untuk memberi akses kepada mobil ambulance tersebut.
Anggota Satlantas Polres Polman, Brigpol Sutrisno AT, mengatakan, kecelakaan berawal saat mobil CRV melaju dari dari Makassar ke Wonomulyo. Namun saat tiba di lokasi kejadian mobil oleng dan menabrak tiang lampu jalan.
“Diduga supir kelelahan dan mengalami microsleep akhirnya terjadi kecelakaan. Untungnya dalam kejadian ini tak ada korban jiwa,” tandas Brigpol Sutrisno. (mkb)