MAMASA, RADARSULBAR NEWS – Kabar pergantian Pj Bupati Mamasa, Yakub F Solon terus menjadi isu hangat diperbincangkan masyarkat Mamasa hingga akhir ini.
Sebagaimana surat yang beredar tanggal 8 Desember 2023 adanya usulan tiga nama calon pengganti Pj. Bupati Mamasa dengan Nomor: R/000/1301/2023, yang ditujukan kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Surat tersebut, merupakan usulan Pj. Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Zudan Arif Fakrulkoh dengan berbagai perkembangan dan dinamika sosial politik masyakat kabupaten Mamasa.
Selain itu dalam aspek pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan yang menyebabkan munculnya polemik dan permasalahan sosial ditengah masyakat serta kinerja pemerintahan daerah kabupaten Mamasa.
Menanggapi hal tersebut Pj. Gubernur Sulbar, Zudan Arif Fakrulloh menyampaikan pergantian Pj. Bupati Mamasa Yakub F Solon merupakan kewenangan pemerintah Pusat melaui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) atas dasar evaluasi yang dilakukan secara berkala.
” Kami sebagai PJ. Gubernur, Walikota dan bupati itu sudah jelas masa jabatan yang dalam Surat Keputusan (SK) paling lama satu tahun dan dandapat di perpanjang,” ujar Zudan Arif Fakrulloh usai menghadiri Perayaan Natal Oikumene di Mamasa, Jumat 29 Desember 2023.
Artinya kata Zudan, jabatan Penjabat Kepala Darah bisa saja dua bulan, satu bulan dan bisa lima bulan. Tergantung kinerja dan hasil evaluasi dari kemendagri.