RADARSULBARNEWS
DAERAH  

ASN Diingatkan Jaga Netralitas

UPACARA. ASN Pemkab Polewali Mandar mengikuti upacara peringatan Hari Korpri 2023 di Halaman Kantor Bupati Polman, Rabu 29 November 2023.

POLEWALI, RADARSULBAR NEWS – Momentum peringatan hari Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), Aparat Sipil Negara (ASN) Pemkab Polewali Mandar (Polman) diminta menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pemilu 2023.

Hal ini disampaikan Bupati Polman Andi Ibrahim Masdar ingatkan saat peringatan Hari Korpri ke 52 di halaman kantor bupati, Rabu 29 November.

Andi Ibrahim Masdar berharap selain menjaga netralitas, ASN juga kedepan semakin berkualitas dan kinerjanya semakin ditingkatkan. Karena maju mundurnya suatu daerah tergantung pada yang bekerja.

BACA JUGA:  Nasib Warga Mamuju Ditahan di Kairo:Ini Penjelasan Imigrasi Mamuju

“Kalau yang bekerja bagus dan dalam melakukan pelayanan bagus masyarakatnya akan sejahtera, senang dan tenang,” ujar Andi Ibrahim Masdar.

Ia berharap kinerja ASN semakin ditingkatkan, taat jam kerja dengan tidak pulang sebelum jam kerja selesai dan jangan pergi belanja sebelum jam istirahat.

Ia juga berharap media berperan penting membantu Pemkab untuk publikasi program pemerintah. Ia juga meminta agar pewarta dapat membedakan antara urusan dinas dengan urusan pribadi.

BACA JUGA:  DPRD dan Pemkab Polman Bahas Ranwal RPJMD 2025-2029

Bupati juga menyampaikan, pemberian penghargaan kepada pensiunan dalam HUT Korpri tersebut.

AIM mengatakan, pemberian penghargaan ini sebagai bentuk kepedulian karena selama ini yang telah berkontribusi dalam pembangunan Polman. (arf/mkb)

Konten Promosi
error: Konten dilindungi!!