RADARSULBARNEWS
NEWS  

Israel Jatuhkan 6.000 Bom di Gaza dalam 6 hari

Ilustrasi salat gaib dan doa bersama untuk warga Palestina yang tewas dalam konflik dengan Israel. (Maulana Surya/Antara)

JAKARTA, RADARSULBAR NEWS – Angkatan Udara Israel (IAF) pada Kamis (12/10) mengatakan, mereka telah menjatuhkan sekitar 6.000 bom yang menargetkan Hamas di Gaza sejak perang Israel dan Hamas terjadi pada Sabtu (7/10).

Jumlah tersebut hampir menyamai jumlah bom yang digunakan Amerika Serikat (AS) di Afghanistan dalam satu tahun.

The Washington Post, mengutip seorang penasihat militer di organisasi Belanda PAX for Peace Marc Garlasco melaporkan bahwa dalam waktu kurang dari sepekan Israel telah menjatuhkan apa yang dijatuhkan AS selama setahun di Afghanistan.

BACA JUGA:  Anggota DPRD Dibolehkan Ikut Kampanye

”Dijatuhkan ke wilayah yang jauh lebih kecil, area yang jauh lebih padat penduduk, di mana adanya kesalahan akan menimbulkan konsekuensi yang luar biasa,” lanjut Marc Garlasco seperti dilansir dari Antara.

Garlasco, yang juga mantan penyelidik PBB untuk kejahatan perang di Libya mengatakan kepada harian itu, mengutip catatan dari Komando Pusat Angkatan Udara AS, jumlah bom terbanyak yang dijatuhkan dalam setahun untuk perang di Afghanistan sekitar 7.423.

BACA JUGA:  Prof Burhanuddin Muhtadi: Andi Sudirman – Fatma 63 Persen dan Danny Pomanto- Azhar 17 Persen

Menurut PBB, selama perang di Libya, NATO melaporkan menjatuhkan lebih dari 7.600 bom dan rudal dari pesawat, harian tersebut melaporkan.

Jumlah warga Palestina yang tewas akibat serangan Israel di Jalur Gaza, yang sedang dikepung militer, telah meningkat menjadi 1.537 orang, menurut Kementerian Kesehatan di Gaza pada Kamis (12/10).

Korban-korban tewas termasuk 500 anak-anak dan 276 perempuan, serta 6.612 orang luka-luka.

BACA JUGA:  Jaga Netralitas, Bawaslu Polman Wacanakan Kampanye Khusus ASN
Konten Promosi
error: Konten dilindungi!!